Fontus, Botol yang Dapat Terisi Air Minum dengan Sendirinya Dibandrol Rp 1 Juta
Dari hari ke hari, jumlah daerah yang sempat menderita kekeringan dan tidak bisa mendapatkan air bersih semakin tinggi. Mulai dari tidak tersedianya air untuk keperluan mencuci hingga untuk keperluan pangan dikarenakan air yang tersedia terlalu kotor untuk dimanfaatkan.
Faktor kekurangan air juga terkadang didapatkan oleh orang-orang yang sedang bepergian dan hiking ke tempat ekstrem seperti gunung maupun hutan. Melihat permasalahan tersebut, sebuah startup baru dari Eropa menciptakan botol berteknologi tinggi yang dapat terisi air secara otomatis melalui udara sekitar.
Fontus, Botol Air Minum yang Dapat Mengisi Dirinya Sendiri
Ide dari dibuatnya botol ini dikarenakan Fontus melihat bahwa masih banyak orang yang sulit untuk mendapatkan air bersih, mencakup 1,2 milyar orang di seluruh dunia. Selain itu, mereka ingin menyediakan sebuah teknologi praktis dan tidak membutuhkan peralatan yang rumit hanya untuk dapat menyediakan suplai air bersih kepada yang membutuhkan.
Bagaimana Cara Kerja Dari Fontus?
Sayangnya Fontus masih dalam bentuk purwarupa (prototype), dan belum bisa diproduksi secara masal karena belum sempurna. Salah satu fitur yang akan dikembangkan ke depan adalah saringan udara yang dapat mengeleminasi kotoran-kotoran kecil dan bakteri agar tidak ikut tertarik ketika mesin bekerja mengumpulkan air. Memang untuk benda-benda asing yang besar sudah dapat disaring, namun untuk benda-benda kecil seperti debu dan bakteri, masih membutuhkan riset tersendiri.
sumber: Jalantikus.com
Posting Komentar