BREAKING NEWS

Sabtu, 05 Maret 2016

Tips Mencegah Perut Buncit bagi Wanita

Tips Mencegah Perut Buncit bagi Wanita

Mencegah Perut Buncit bagi Wanita
Untuk urusan penampilan tidak ada yang bisa membantah jika kaum wanitalah yang memang jauh lebih memperhatikan penampilannya. Salah satu masalah yang menjadi kekhawatiran besar dari kaum wanita adalah ukuran pinggangnya. Masalah perut buncit tentu menjadi masalah yang serius bagi penampilan Anda, tapi tunggu dulu selain bisa membuat penampilan Anda tidak menarik perut yang buncit ternyata juga menyebabkan masalah kesehatan yang serius seperti diabetes, stroke, jantung bahkan kematian. Namun, Anda tidak perlu khawatir ladies, untuk mencegah perut buncit Anda bisa melakukannya dengan beberapa cara. Salah satunya adalah memulai kebiasaan sehat dan menghindari kebiasaan buruk. Apa saja kebiasaan yang boleh dan tidak boleh Anda lakukan untuk mencegah perut buncit bagi wanita? berikut ulasannya.
Mencegah Perut Buncit bagi Wanita
Perhatikan pola makan
Pola makan yang buruk adalah salah satu penyebab perut menjadi buncit. Nah, ladies untuk mencegahnya maka tentu Anda harus membiasakan pola makan yang sehat. Mulai sekarang hentikan kebiasaan makan terlalu larut malam karena hal tersebut dapat mengganggu pencernaan makanan yang Anda konsumsi. Satu lagi, sebaiknya Anda juga tidak melampiaskan tekanan yang Anda alami dalam pola makan Anda, karena hal tersebut membuat Anda kesulitan untuk makan berlebihan yang tentunya menyebabkan perut Anda membuncit. Untuk makan malam sebaiknya Anda tidak mengkonsumsi makanan dalam porsi besar dan pastikan Anda tidur minimal 3 jam setelah makan.

Berhenti minum minuman yang berkarbonasi
Seperti yang dilansir dari salah satu media ternama tanah air, minuman berkarbonasi atau minuman bersoda (termasuk soda diet) ternyata juga bisa membuat perut Anda membuncit. Bahkan dari hasil penelitian wanita yang rutin minum minuman bersoda setiap hari nyatanya dapat menyebabkan perut membuncit dua sampai tiga kali lebih cepat. Nah, untuk mencegahnya sebaiknya Anda memilih meminum minuman yang lebih sehat seperti jus buah atau air putih.

Penuhi asupan protein
Asupan protein juga dapat membantu Anda mencegah perut buncit, pasalnya asupan protein yang cukup ternyata dapat membantu Anda mencegah nafsu makan yang berlebihan akibat laju hormon yang tidak terkontrol. Nah, jika Anda bisa mencegah makan berlebih maka tentu sistem pencernaan Anda lebih maksimal dan tentu juga mencegah penumpukan lemak di perut Anda.

Tidur teratur
Pola tidur yang buruk ternyata juga termasuk sebagai salah satu penyebab masalah penumpukan lemak di perut. Menurut para pakar orang dewasa membutuhkan setidaknya 6-8 jam tidur pada malam hari. Saat waktu tidur tersebut tidak terpenuhi maka hormon stres Anda akan meningkat yang akan mendorong nafsu makan Anda menjadi buas! Nah, untuk mencegahnya peningkatan hormon stres tersebut maka sebaiknya Anda tidur yang cukup setiap malamnya.

Sumber : segiempat.com

Posting Komentar

 
Copyright © 2014 newblogws3